-->

Monday, December 17, 2012

Jika Kau Sanggup, Lakukanlah!

Seorang laki-laki datang menemui Ibrahim bin Adham rahimahullah dan berkata: “wahai abu Ishaq, sesungguhnya aku orang yang zhalim terhadap diriku, maka berikanlah aku sesuatu yang bisa menghalangiku dari hal tersebut.
Berkata Ibrahim : “jika kamu menerima lima perkara dan sanggup melaksanakannya, maka maksiat tidak akan membahyakanmu.”
Laki-laki itu berkata : “beritahu ya Aba Ishaq!”

Berkata Ibrahim : “yang pertama, jika kamu ingin bermaksiat kepada Allah, maka jangan makan dari rizqinya.”

Berkata laki-laki itu : “jadi, dari mana aku makan, semua yang ada di bumi ini rizqi-Nya?
Berkata Ibrahim : “ya begitulah, apakah pantas kamu makan dari rizqi-Nya sedangkan kamu bermaksiat kepada-Nya?”
Jawab laki-laki itu : “tidak, yang kedua.”
Berkata Ibrahim: “jika kamu hendak bermaksiat, maka jangan tinggal di bumiNya.” Laki- laki itu berkata : “ ini lebih sulit, jadi dimana aku akan tinggal?”
Berkata Ibrahim : “ya begitulah, apakah pantas kamu tingal di bumiNya dan kamu bermaksiat padaNya?”
Jawab laki-laki itu : “tidak…, yang ketiga.”
Berkata Ibrahim: “jika kamu hendak bermaksiat, sementara engkau makan dari rizqi-Nya dan tinggal di bumi-Nya, maka carilah tempat yang dia tidak bisa melihatmu, dan bermaksiatlah di sana!” Berkata laki-laki itu : “ya Ibrahim, apa ini? Dia mengetahui apa-apa yang tersembunyi.”
Berkata Ibrahim : “ya begitulah, apakah pantas kamu makan dari rizqiNya, dan tinggal di bumiNya, dan dia melihatmu&mengetahui engkau bermaksiat padaNya?”
Berkata laki-laki itu : “tidak, yang keempat.”
Berkata Ibrahim: “jika datang malaikat maut untuk mencabut nyawamu, maka katakana padanya berilah tangguh padaku hingga aku bertaubat dan beramal shalih.” Berkata laki-laki itu : “permintaanku tidak akan dikabulkan”
Berkata Ibrahim : “ya begitulah, jika kamu tidak sanggup menghindar dari maut untuk bertaubat, dan kamu mengetahui jika maut menjemput, tidak akan mungkin ditunda, maka bagaimana kamu hidup dan dengannyalah kesudahan.”
Berkata laki-laki itu : “yang kelima.”
Berkata Ibrahim : “jika datang kepadamu para malaikat zabaniyah pada hari kiamat membawamu ke neraka, maka jangan pergi bersamanya.”
Berkata laki-laki itu : “sesungguhnya mereka tidak akan meninggalkanku, dan tidak akan menerima permintaanku!! Cukup, cukup…ya Ibrahim!! Astaghfirullah wa atuubu ilaih, aku mohon ampun pada Allah dan bertaubat padaNya.”

Setelah itu, laki-laki tersebut bertaubat dan sering melakukan ibadah, dan menjauhi maksiat sampai akhir hayatnya. (al-ajwibah al-muskitah, ABY)

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit, sed diam nonummy nibh euismod tincidunt ut laoreet dolore magna Veniam, quis nostrud exerci tation ullamcorper suscipit lobortis nisl ut aliquip ex ea commodo consequat.

0 komentar:

Post a Comment

Komentarlah dengan baik dan bijak,
Anda sopan kami segan.
Jika ada link yang rusak, tolong bertiahu kami.
Terima Kasih.

Contact Us

Phone :

+20 010 2517 8918

Address :

3rd Avenue, Upper East Side,
San Francisco

Email :

email_support@youradress.com